Didesa Gaja Mati, Tanki CPO Terperosok Tak Kuat Menanjak

AndalasUpdate.Com, Mukomuko – Diduga tak kuat menanjak, satu unit mobil tanki CPO dengan No Pol BA 8180 QO yang di kendarai Jeki ( 30 ) warga warga pesisir Selatan Provinsi Sumatera Barat ( Sumbar ) mengalami laka tunggal hingga terperosok masuk kedalam selokan yang cukup dalam.

Kapolres Mukomuko AKBP Witdiardi, S.Ik., M.H., melalui Kasat Lantas AKP Ferry Octaviari Pratama S.IK, MH hari ini ( 20/02/22 ) mengungkapkan, lakalantas tunggal yang dialami oleh Mobil tanki CPO tersebut terjadi di jalan Lintas Bengkulu โ€“ Padang tepatnya di desa Gajah Mati Kecamatan Sungai Rumbai Kabupaten Mukomuko.

โ€ Kejadiannya kemarin ( sabtu, 19/02/22 ) sekira pukul 19.00 wib. โ€ Ungkap Kasat Lantas Polres Mukomuko.

Kasat Lantas Polres Mukomuko menjelaskan, lakalantas mobil tanki CPO terjadi berawal II. Kronologis
Pada hari Sabtu tanggal 19 Februari 2022 sekitar pukul 19.00 Wib telah terjadi laka tunggal di Jalan lintas Bengkulu-Padang Desa Gajah Mati mobil tanki CPO yang dikendarai oleh saudara Jeki yang mana pada saat kejadian tersebut mobil tanki CPO melaju dari arah Ipuh menuju Mukomuko tiba-tiba mobil tanki CPO tersebut tidak kuat menanjak sehingga mobil langsung mundur dan terperosok kemudian oleng ke arah kiri jalan.

โ€ Dari lakalantas yang terjadi, Sopir tanki mengalami patah tangan disebelah kanan.โ€ Jelas Kasat Lantas Polres Mukomuko.

Kasat Lantas mengatakan, setelah mengetahui adanya lakalantas tersebut, pihaknya langsung melakukan evakuasi terhadap kendaraan dan juga kepada sang sopir yang mengalami patah tangan untuk dilakukan perawatan dipuskesmas terdekat yakni di puskesmas penarik.

โ€ Dari lakalantas yang terjadiย Mobil Tanki CPO No. Pol BA 8180 QO yang dikendarai Jeki rusak di bagian shock depan sebelah kiri telah diamankan di Mapolres.โ€ Pungkas Kasat Lantas.

AndalasUpdate.Co