Wakapolda Bengkulu Kunjungi Polres Kepahiang dan Benteng Asistensi

AndalasUpdate.com, BENGKULU โ€“ Menjalankan fungsi pengawasan dan peningkatan kemampuan anggota, Wakapolda Bengkulu Brigjen Pol Drs Umardani, M.Si, pagi hari kemarin menggelar kegiatan Asistensi diawali di Polres Kepahiang dan Polres Bengkulu Tengah (Benteng).

Dalam kesempatan ini, Wakapolda Bengkulu Brigjen Pol Drs Umardani, M.Si, mengingatkan seluruh Anggota dan ASN (Aparatur Sipil Negara) Polri Polres Jajaran agar senantiasa meningkatkan kinerja personel utamanya dalam rangka harkamtibmas dan penegakkan hukum sesuai tupoksi polri.

Wakapolda Bengkulu juga mengingatkan agar Polres Jajaran dapat mengoptimalisasi capaian vaksinasi sebagai langkah pencegahan dan penanggulangan pandemi covid-19 sebagaimana langkah yang ditempuh Pemerintah Republik Indonesia.

Turut serta dalam kegiatan ini Kabid Humas, Kabid TIK dan Kabid Propam Polda Bengkulu serta Kapolres dan Perwakilan Anggota yang tetap mematuhi protokol kesehatan.

Sumber : tribratanews.bengkulu.

AndalasUpdate.Co